Lomba Cipta Cerpen Siswa SMP Kab. Kendal Tahun 2012

LOMBA
CIPTA CERPEN BERBAHASA INDONESIA
SISWA
SMP KAB. KENDAL TAHUN 2012
I. Sasaran
Siswa
SMP negeri dan swasta se-Kabupaten Kendal.
II. Tujuan
Lomba
cipta cerpen bertujuan untuk:
1.
melatih kemampuan dan daya
kreativitas siswa mencipta cerpen dalam bahasa Indonesia;
2.
meningkatkan kesadaran siswa tentang
pentingnya cerpen sebagai sarana estetika dalam mengungkapkan buah pikiran dan
perasaannya;
3.
menanamkan dan membina apresiasi
siswa terhadap nilai-nilai budaya yang hidup dalam masyarakat;
4.
meningkatkan kecintaan siswa
terhadap sastra dan bahasa Indonesia sebagai sarana untuk membangun karakter,
jatidiri, dan kebanggaan nasional;
5.
mengembangkan sikap kompetitif dalam
diri siswa sejak dini.
III. Tema Lomba
Tema
lomba cipta cerpen berkisar pada pembentukan dan penguatan karakter anak bangsa
melalui penghayatan nilai-nilai budaya yang hidup di tengah-tengah masyarakat.
IV.
Persyaratan Tulisan
1.
Cerpen ditulis dalam bahasa
Indonesia;
2.
Cerpen harus asli, bukan
terjemahan/saduran, dan belum pernah dilombakan/ dipublikasikan;
3.
Isi cerpen sesuai dengan tata nilai
dan norma kehidupan dalam masyarakat;
4.
Ditulis rapi dengan tulisan tangan
dalam kertas bergaris atau kertas HVS ukuran kuarto/A4 sebanyak 1.000-1.200
kata (5-6 halaman);
5.
Sampul depan diberi identitas
seperti berikut ini:
a. Judul Cerpen
b. Nama siswa
c. Jenis kelamin
d. Tempat dan tanggal
lahir
e. Kelas
f. Sekolah
g. Alamat sekolah,
kode pos, dan telepon
h. Alamat rumah, kode
pos, dan telepon
i. Cap sekolah
j. Nama dan tanda
tangan kepala sekolah
V. Peserta
Peserta
lomba adalah siswa SMP, baik negeri maupun swasta, dengan syarat sebagai
berikut:
· Siswa
kelas VII dan atau kelas VIII saat mengikuti lomba;
· Terpilih
sebagai peserta terbaik berdasarkan seleksi di tingkat sekolah.
VI. Mekanisme Lomba
· Setiap sekolah mendaftarkan 3 (tiga) peserta
terbaik (laki-laki/perempuan) setelah melalui proses seleksi di tingkat
sekolah;
· Pendaftaran
peserta dilakukan tanggal 20 April s.d. 4 Mei 2012 melalui Seksi SMP Bidang Dikdas Dinas Pendidikan Kab. Kendal dengan
membawa surat keterangan dari kepala sekolah, foto kopi rapor semester terakhir
sebanyak 1 lembar yang telah dilegalisir oleh kepala sekolah, dan persyaratan
lain yang telah ditentukan.
·
Naskah cerpen diserahkan paling
lambat 4 Mei 2012
kepada Panitia melalui Ibu Dwi Isnaini, S.Pd. (SMPN 3 Patebon, Kendal) pukul
13.00 WIB.
·
Lomba dilaksanakan dalam dua tahap
sebagai berikut.
Tahap I:
Dewan
juri melakukan seleksi naskah lomba. 15 naskah terbaik akan diumumkan melalui
website MGMP Bahasa Indonesia SMP Kab. Kendal yang beralamat di www.mgmpbismpkendal.blogspot.com
pada tanggal 9
Mei 2012 (pukul 07.00 WIB).
Tahap II:
Peserta
yang naskahnya dinyatakan dewan juri masuk 15 naskah terbaik wajib mengikuti seleksi
tahap II, yaitu menulis cerpen, presentasi, dan wawancara pada tanggal 12 Mei 2012 (pukul 07.30 WIB s.d.
selesai) di SMP PMS Patebon Kendal.
VII. Waktu dan Tempat
Pelaksanaan
Lomba
dilaksanakan pada hari Sabtu,
12 Mei 2012 (pukul 07.30 WIB s.d.
selesai) di SMP PMS Patebon Kendal.
VIII. Juri
Dewan
juri terdiri atas 3 orang (guru dan sastrawan) yang dinilai memenuhi syarat,
yaitu minimal sarjana pendidikan bahasa atau praktisi yang berkompeten, pernah
menjadi juri sekurang-kurangnya pada tingkat rayon, dan mampu bersikap adil
(independen).
IX. Penilaian
Naskah
lomba cipta cerpen dinilai berdasarkan aspek:
1.
Kesesuaian
judul dengan tema/topik:
Hal-hal
yang perlu diperhatikan:
a.
Daya pikat judul;
b.
Kesesuaian judul dengan tema/topik
dan isi.
2.
Struktur,
pengisahan, dan bahasa:
Hal-hal
yang perlu diperhatikan:
a. Terpenuhinya aspek
struktur (unsur intrinsik dan ekstrinsik) dan teknik pengisahan.
b. Kekuatan
pengisahan melalui pemanfaatan bahasa (diksi, kalimat, dan gaya bahasa).
c.
Kekuatan menghidupkan cerita.
3.
Isi:
Hal-hal
yang perlu diperhatikan:
a.
Kesesuaian ide cerita dengan tema;
b.
Makna dan/pesan yang disampaikan;
c.
Nilai-nilai kehidupan/budaya yang
ditawarkan.
d.
Kesesuaian judul dengan tema/topik
dan isi.
4.
Keaslian
dan kreativitas:
Hal-hal
yang perlu diperhatikan:
a.
Keaslian dan kekhasan (unsur baru)
isi cerita;
b.
Aspek lain yang memperlihatkan
adanya inovasi.
LEMBAR
PENILAIAN LOMBA CIPTA CERPEN BERBAHASA INDONESIA SISWA SMP KAB. KENDAL TAHUN 2012
No.
|
Aspek
yang Dinilai
|
Nilai
(10-100)
|
Bobot
|
Jumlah
|
1.
|
Kesesuaian
judul dengan tema/topik
|
1
|
||
2.
|
Struktur,
pengisahan, dan bahasa
|
4
|
||
3.
|
Isi
|
3
|
||
4.
|
Keaslian
dan kreativitas
|
2
|
||
Total
|
X. Ketentuan
Pemenang
·
Ketentuan dewan juri bersifat mutlak
dan tidak dapat diganggu gugat.
·
Dewan juri akan menentukan 5 (tiga) pemenang
sebagai Juara I, II, III, Harapan I, dan Harapan II. Juara I berhak mewakili
Kabupaten Kendal ke tingkat Provinsi Jawa Tengah.
Kendal, 18 April 2012
Panitia,
8 Mei 2012 pukul 13.19
Pengumumannya kapan bos?
31 Maret 2013 pukul 15.48
kupeng ini mah