Teknik Jitu Meningkatkan Keterampilan Membaca Cepat

Dunia dengan segenap dinamikanya terus bergerak mengikuti pusaran peradaban yang kian cepat dan kompetitif. Informasi dari berbagai belahan dunia terus membanjir di setiap ruang dan waktu. Dalam kondisi demikian, dibutuhkan kemampuan dan keterampilan membaca tersendiri agar mampu mengikuti setiap perkembangan informasi yang terus bermunculan secara cepat dan efektif.

www.membacacepat.comSejarah telah membuktikan, penguasaan informasi menjadi “kata kunci” untuk membangun sebuah peradaban. Theodore Roosevelt, John F. Kennedy, Jimmy Carter atau Indira Gandhi adalah beberapa tokoh dunia yang mampu membuat sejarah. Pengaruhnya sering mengguncangkan orang sejagat pada zamannya. Berbagai penelitian menunjukkan, mereka adalah tokoh-tokoh dunia yang “keranjingan” membaca. Konon, kemampuan membaca mereka mencapai 1.000 kpm (kata per menit). Luar biasa! Karena kemampuan membacanya yang luar biasa itulah mereka mampu mengambil keputusan secara cerdas, cepat, dan brilian. Hal- hal penting yang mereka putuskan sering kali dipengaruhi oleh buku- buku yang mereka baca. Ini artinya, kemampuan membaca memiliki korelasi yang cukup signifikan terhadap penguasaan informasi.

Seiring dengan perkembangan dan dinamika zaman yang terus dibanjiri beragam informasi dari berbagai media, baik konvensional maupun kontemporer, keterampilan membaca cepat (speed reading) dengan sendirinya menjadi hal yang penting dan niscaya untuk dimiliki oleh para pemburu informasi. Dengan keterampilan membaca cepat dan efektif, informasi yang disuguhkan oleh berbagai media bisa terserap secara cepat sekaligus efektif. Banyak waktu yang bisa kita hemat. Untuk mendapatkan informasi dalam jumlah yang banyak, kita tak perlu mengorbankan sebagian waktu kita hanya khusus untuk membaca dengan mengabaikan aktivitas lain.

Dalam situasi demikian, sungguh beruntung saya mendapatkan e-book bertitel "Speed Reading for Beginners" yang dibuat oleh Mas Mohammad Noer. E-book setebal 98 halaman ini telah membuka “jalan baru” buat saya bagaimana cara meningkatkan keterampilan membaca secara cepat dan efektif. Dengan gaya penjelasan yang santai dan sederhana, e-book ini bisa dengan mudah saya ikuti dan saya terapkan hingga pelan tetapi pasti keterampilan saya dalam membaca jauh lebih cepat dan efektif.

Setelah saya dikirimi edisi review-nya dan diyakinkan untuk membaca Speed Reading for Beginners ini, apa boleh buat, saya harus mengakui bahwa buku ini memberikan saya peningkatan percepatan membaca dengan sangat signifikan. Dan itu terjadi segera setelah membacanya. Bukan itu saja, teknik-tekniknya dipaparkan dengan sangat jelas, dengan contoh dan gambar pendukung sehingga sangat mudah dipahami. Tekniknya bisa langsung dicoba, bahkan ketika masih membaca bukunya. Saya menikmati membacanya, dan sangat menikmati peningkatan kecepatan membaca yang terjadi pada saya. Ketimbang mempelajari buku-buku speed reading satu persatu, buku ini jauh lebih efektif. Ditambah dengan harganya yang nol rupiah, value buku ini menjadi sangat sulit tertandingi. (Testimoni Herry Mardian; penerjemah buku, penulis, editor, penggemar buku, dan pemilik Suluk Blog - http://suluk.blogsome.com/)


www.membacacepat.comTestimoni dan pengakuan dari beberapa pengguna e-book karya lelaki muda kelahiran Medan, 9 November 1979 itu makin meyakinkan saya bahwa e-book semacam inilah yang memang cocok dan relevan untuk meningkatkan keterampilan membaca cepat. Sudah lama sekali saya memburu e-book yang bisa dengan mudah saya ikuti dan saya terapkan agar keterampilan saya dalam membaca jauh lebih cepat dan efektif. Namun, sebagian besar e-book yang saya dapatkan terasa “kering”, terlalu banyak teori, dan menjenuhkan. Bukannya keterampilan membaca cepat dan efektif yang saya dapatkan, melainkan hanya sekadar teori-teori membaca cepat yang kurang relevan dengan apa yang saya butuhkan.

Setidaknya, ada 9 bab yang dibahas secara tuntas dalam e-book ini, di antaranya: (1) Mengapa Saya Tertarik Dengan Speed Reading?; (2) Mengapa Membaca Cepat dan Cerdas Itu Penting; (3) Mitos dan Sejarah Membaca Cepat; (4) Ukur Kemampuan Baca Anda!; (5) Apa Yang Menghambat Seseorang Dalam Membaca Cepat?; (6) Teknik Dasar Membaca Cepat; (7) Menghilangkan Kebiasaan Buruk Dalam Membaca; (8) Teknik Menengah: Membaca Secara Vertikal; dan (9) Teknik Khusus Dalam Membaca Cepat. Jika dicermati, agaknya bab-bab yang dibahas dalam e-book ini memberikan potret yang jelas kepada kita tentang rendahnya budaya literasi yang masih menjadi hambatan utama dalam membangun peradaban yang lebih cerdas, bermartabat, dan berbudaya. Dengan kata lain, kehadiran e-book ini bisa ikut memberikan sumbangsih yang amat berarti dalam upaya membangan peradaban bangsa yang cerdas dengan budaya literasi tingkat tinggi.

Dalam pandangan awam saya, e-book ini setidaknya memiliki tiga kelebihan. Pertama, menggabungkan banyak teknik yang merujuk dari berbagai sumber, sehingga secara teoretis lebih utuh, lengkap, dan komprehensif. Kedua, mengungkap pengalaman langsung dari sang penulis dalam kurun waktu yang amat panjang, sehingga bukti-bukti empirik yang disuguhkan jauh lebih riil dan menyentuh; tak terjebak menjadi e-book asal jadi dan “jauh panggang dari api”. Ketiga, setiap penjelasan disertai dengan contoh konkret, sehingga bisa langsung diterapkan dalam setiap aktivitas membaca cepat.


Nah, Sampeyan tertarik untuk memilikinya? Silakan langsung meluncur dan unduh e-booknya di sini! ***

0 komentar:

Posting Komentar